ABBY N BEV – Bingung cari tahu warna makeup yang paling cocok buat kamu? Tenang, di event Beauty Merdeka with Wardah kamu bakal dibantu buat menemukan warna terbaikmu lewat Colourverse.
Di event beauty ini kamu akan dibantu oleh personal expert untuk mengikuti personal color analysis sampai kamu bisa tahu warna makeup yang paling cocok.
Gak cuma itu, Abby n Bev dan Wardah juga bakal kasih kamu banyak benefit kalau kamu join eventnya yang berlangsung dari 15-21 Agustus 2025.
Mulai dari Personal Color Analysis (PCA)

Di sini kamu nggak cuma asal coba-coba warna, tapi kamu juga bisa ikutan Personal Color Analysis (PCA)
Hanya dengan HTM Rp175.000 kamu bakal dapat voucher belanja Rp 160.000, worth it banget!
Dalam sesi ini, kamu bakal dibantu beauty expert untuk tahu warna mana yang paling cocok dengan skintone dan undertone kamu.
Jadi, hasil makeup kamu bisa lebih maksimal!
Lanjut ke Beauty Bar: Kamu yang Makeup-in Diri Kamu Sendiri

Setelah tahu hasil PCA, kamu bisa langsung praktek di beauty bar Abby n Bev.
Di sini kamu bakal dapat guide warna dan bisa eksplorasi makeup sendiri pakai produk dari Wardah.
Serunya, kamu jadi makin paham mana look yang bikin kamu tampil percaya diri!
Foto before-after!

Sebelum PCA, kamu difoto dulu dengan makeup sebelumnya, lalu setelah PCA dan makeup di beauty bar kamu foto lagi dengan look yang baru.
Benefit lainnya nggak kalah seru!

Selain bisa nemuin warna makeup paling cocok, kamu juga bisa ikutan spinwheel berhadiah dengan tukar testimoni positif.
Kamu juga bisa bawa bestie kamu ke weekday session dan dapat T-shirt eksklusif buat kalian yang belanja minimal Rp100.000 per orang.
Jadi, udah siap eksplor warna terbaik versi kamu di Colourverse?
Buruan daftar event Beauty Merdeka with Wardah di beauty store Abby n Bev toko kosmetik makeup dan skincare terpercaya, klik di sini!***